Wednesday, April 6, 2011

catatan pinggir achobule

catatan pinggir achobule

Trip Baksos Plabuhan ratu with JNC...

15-16-17 january 2010 
Banyak kisah menarik dari sebuah peralanan touring, salah satunya adalah touring bersama para sahabat JNC Jakarta Nouvo Club, trip kali ini berjarak tempuh total distance kurang lebih 300 km, yang menarik dari touring ini sendiri adalah tematik acaranya yaitu memperingati hari jadi JNC yang ke 6 dan di wujdkan dengan acara bakti sosial ke sebuat yayasan panti yang memerlukan banyak bahan bacaan, sekaligus menjadi ajang silaturahmi antar anggota JNC, selain kopdar minguan.

Delay Start
Pre start at pompa bensin Lenteng Agung, rencana keberangkatan dan start meeting poin sudah di tentukan jumat jam 10 malam di pompa bensin lenteng agung, keberangkatan sendiri mengalami keterlambatan cukup lama sekitar 2 jam dari waktu awal, disebab kan harus menunggu beberapa peserta yang ingin ikut dengan rombongan koter 1 jumat malam ini, dari rencana awal akan ada koter jumat dan sabtu pagi, karena satu dan lain hal, maka kloter sabtu di batalkan karena dikawatirkan minim peserta, maka sebagian peserta sabtu memutuskan bergabung di jumat malam, tentu saja dampaknya adalah jumlah peserta yang menjadi lebih dari 10 motor, tentu saja ini sedikit menyulitkan road captain untuk mengatur pace ritme, mengingat panjangnya barisan peserta touring....but the show must go on....

peserta komplit start di mulai jam 12.30, baru bergerak sekitar 5 km an salah satu peserta keday sudah punya kendala dengan pecahnya spakbor depan , setelah tertahan beberapa menit, perjalanan di lanjutkan...

Stage I, Depok - kota wisata depok - talang bogor - ciawi (+/- 50 km)
Langit sedikit mendung dan seperti layaknya touring siang hari jalanan masih terdapat manyarakat umum yang di jalanan di daerah sub ini, melewati depok dan memasuki special stage I, kota wisata depok menuju chek point satu talang bogor, berjalan lancar, stage ini cukup menarik dengan kondisi dry smooth twisty/bumpy sedikit berpasir section kota wisata sampai pemda bogor.



Stage II, Ciawi - pertigaan cibadak (+/- 35 km)
memasuki stage II Ciawi pertigaan Parung Kuda gerbang Cikidang, peserta mulai disambut dengan hujan gerimis, kondisi jadi cukup menantang karena jalan dari ciawi menuju pertigaan cikidang selain gerimis jalanan ternyata tidak bersih alias di lapisi semacam pasir seperti lumpur tak ayal membuat jalan menjadi bertambah licin, selain lubang- lubang yang cukup besar sehingga yang dapat membuat para riders terjatuh, ini terjadi di sekitar cimelati, di sebuat turunan yang tak terlalu curam, terdapat jalan berbelombang, karena jarak antar motor terlalu dekat dan segaris, sehingga mempersempit ruang koreksi, sehingga membuat satu peserta arif terjatuh mungkin disebabkan oleh kantuk dan kurang konsentrasi, tapi beruntung tak mengalami cidera berati, perjalanan di lanjukan, tak berapa lama walau masih basah tapi jalanan sudah bersih biasanya akibat hujan yang cukup lebat....jalan selanjutnya aspal mulus tentu saja ini langsung di manfaatkan dengan sebaik baiknya oleh saya...kontur jalan naik turun dan medium speed corner khas jalan ini tentu saja menambah kenikmatan tersendiri.


Stage III pertigaan cibadak - cikidang - pabuhan ratu (+/- 35 km)
inilah sirkuit kawah candra dimuka.....kenapa bisa dibilang begitu?....jalanan yang hampir sempurna komplit semua jenis tantatangan ada disini, ditambah lagi hujan gerimis dan kabut tipis mambuat jalan ini lebih menantang....walau beberapa kali mencoba lintasan ini tapi ada saja hal-hal baru yang kita pelajari disini kombinasi - kombinasi tikungan tanjakan turunan kecepatan sangat menguras tenaga baik para rides maupun kendaraan dan ruang koreksi sangat sempit disini jadi terlambat memainkan ritme gas, rem, steering dan yang tak kalah penting salah satunya adalah pemahaman terhadap limit motor dan pengendara...ini di buktikan dengan dua rekan rider benny dan pak koko...mengalami sliding di salah satu tikungan jalan ini, karena terlambat mamprediksi sebuah tikungan ke kanan sedikit terlambat memainkan steering dan out of corner dan sliding di rumput basah, beruntung tak terdapat luka, motor pun tak mengalami kerusakan berati, perjalanan dilanjutkan dan rombongan regroup kembali 1 jembatan cikidang, kali ini seno mendapat kendala dengan kopling cvt nya , tapi berkat kesigapan fafrur dan beruntung dia membawa part kopling tersebut, dalam waktu setengah jam done....thx to fafrur, setelah melewati jembatan dan jalan bumpy saya pun kembali menikmati indahnya jalan cikidang dengan kondisi wet ini bersama rekan benny...thx ben lumayan main sekita 3-4 km...dan akhirnya finish di plabuhan ratu langsung regroup di masjid dekat pantai karena masih subuh dan kita belun bisa chek in di hotel kita menunggu sejenak di masjid tersebut sebelum masuk hotel....rest....


Day One Baksos
Setelah istirahat beberapa jam di hotel, sarapan para peserta bersiap untuk melakukan baksos, jalan menuju lokasi baksos sangat tidak mulus jadi pesera berjalan sangat lambat, dan disambut dengan hujan mulai dari gerimis hingga sedang, tibalah peserta di lokasi baksos disambut oleh para pengurus yayasan dan para siswa, setelah selesai menurunkan barang-barang dari mobil bro GH secara bergotong royong, acara seremonial pun dilaksanakan dengan acara penyambutan sederhana, selesai menyerahkan bantuan berupa buku-buku, mainan anak dan beberapa pakaian pantas pakai, acara dilanjutkan dengan ramah tamah khas komunitas ini, setelah beberapa waktu rombongan peserta pun pamit dan mulai meninggalkan lokasi baksos dengan kesan tersendiri setelah menyaksikan langsung kondisi yayasan tersebut....salute to para sahabat JNC acara-acara seperti ini selayaknya di jadikan agenda tahunan....




setelah tiba di hotel istirahat sejenak...sore hari ada satu peserta menyusul rifky solo ride dari bekasi ke plabuhan ratu....malam harinya tak lengkap rasanya tak menikmati sajian khas kuliner daerah setempat, maka di pilih lah satu lokasi warung di tepi pantai tentu saja dengan hidangan khas ikan bakar pantai selatan jawa ini, dan manu penutup adalah durian....what a dinner....tentu saja di selingi canda tawa ala bikers....setelas selesai bersatap malam di gelar diskusi kecil dan wejangan dari para pini sepuh dan founder club ini untuk para sahabat JNCer baru dilengkapi dengan pembagian no anggota.....dan ditutup dengan rencana perjalan kembali esok hari nya....back to hotel and rest.....special thx to bro GH to traktiran ikan bakarnya dan duren nya.....makyuuus....


Day Two - trip back to Jakarta....
sesuai dengan rencana sebelum kembali ke jakarta akan di adakan foto sesi di tepi pantai, dan di rencanakan jam 10 pagi, rombongan satu persatu mulai packing mempersiapkan diri dan kendaraannya untuk kembali kejakarta, peserta kembali berkumpul di tepi pantai dan melakukan foto sesi, dan kembali ke hotel untuk bersiap refuel dan kembali ke jakarta, pagi itu sebelum berangkat sempat di warnai dengan insiden " Gerry's blacbarry", akhirnya rombongan sebagian besar menanti di pompa bensin dan sebagian menyelesaikan masalah tsb, setelah rombongan regroup kembali dan semua refuel bersiap untuk menuju jakarta....


plabuhan ratu - cikidang - cibadak (+/- 35 km)
hujan sudah menyambut rombongan, perjalanan ini tentu saja tak saya sia-siakan untuk kembali menikmati beberapa section dari arah balik plabuhan ratu-cikidang tersebut sempat bermain sedikit dengan eka...young guns rider dari JNC, akhirnya kami memilih menanti rombongan untuk regroup, ternyata di belakang terjadi lagi dua sliding kecil road captain yusuf sliding karena menginjak jalan yang basah karena hujan dan berminyak karena tumpahan solar dan rifky, agak terlalu dalam mengambil tikungan sehingga menginjak pinggiran jalan cikidang yang bertanah merah...., setelah regroup peserta kembali berjalan menuju pertigaan cibadak....ada insiden kecil lagi tasnya arif tertinggal di warung....dia terpaksa kembali ke warung tersebut untuk mengambil ranselnya padahal sudah berjalan sejauh 3 km an......ooh well....
cibadak - cigombong - bogor (+/- 45 km)
jalanan siang hari seperti biasa jalur sukabumi ini selalu ramai... tapi sedikit demi sedikit para riders mulai menyusuri jalan ini walau dengan tingkat kewaspadaan yang tinggi karena banyak manyarakat umum lain yang harus di hormati menggukan jalur yang sama....,stop di warteg langganan, refuel perut di pertingaan cigombong, dan arif yg tertinggal ternyata tidak melihat teman yang sudah menanti di pertigaan tersebut, selesai stop makan siang yang tertunda akhirnya perjalanan di lanjutkan menuju bogor via cigombong, jalan selanjutnya aspal mulus tentu saja ini langsung di dinikmati dengan sebaik baiknya oleh para riders...kontur jalan naik turun dan blind corner khas jalanan ini tentu saja menambah kenikmatan tersendiri...kalo boleh dengan bahasa lain sensasi jalanan ini yang dirasakan membawa adrenalin kita di level yang berbeda...finish bogor regroupmenyusuri kota bogor yang cukup ramai hari itu, bersama-sama menuju last chek point pompa bensin di bogor untuk regroup dan refuel...., terdengar kabar kalau arif kembali mengalami kecelakaan yang cukup fatal parena kendaraannya menabrak truk fuso dari arah belakang karena menghindari kendaraan lain, akibatnya cover depan dan beserta lampunya hancur total, bahkan bagian kiri sudah nengenai laci cover belakang, master rem bawah rusak, handle brake kanan patah, masih sangat beruntung arif tak mengalami luka, hanya sobek celana di bagian kiri, thx God..., setelah regroup dan mengatur posisi mengantar motor arif yang di putuskan di kendarai oleh fafrul dan motor fafrul di kendarai oleh arif bersama2x menuju bengkel fafrul, sesaat kemudian, dilakukan doa bersama dipimpin oleh seno dan tos brotherhood sebagai ungkapan kebahagian kalo peserta bisa kembali lengkap, walau ada sedikit diwarnai beberapa kecelakaan tapi pada prinsipnya event ini berjalan dengan baik.....peserta pun membubarkan diri menuju rumah masing-masing....


note:
sebagai klub yamaha matik terbilang cukup tua, 6 tahun bukanlah usia yang baru, tapi bukan juga usia yang dewasa, ia mau beranjak ke kelas yang lebih tinggi, ada beberapa catatan yang perlu beri sedikit perhatian, touring kemarin membuat saya lebih mengenal "sedikit lebih" dengan para sahabat JNC, dengan di lahirkannya semangat kebersamaan baru yang dituangakan dalam bentuk logo, bendera, stiker serta berdatangannya sahabat-sahabat baru, dan diberikan no anggota yang juga di tata ulang, menandakan mulai beranjak satu langkah kedepan, semoga dengan banyak lahirnya serba baru ini juga menjadikan kemajuan dan kelajutan eksistensi klub ini kedepan.....sekali lagi kepada para sahabat tercinta saya di JNC....bravo JNC...selamat ulang tahun....semoga semakin dewasa...dan menjadi klub yang di hormati dan disegani.....dengan semangat brotherhood....keep ride on...and riding safety....

salam,
achobule

No comments:

Post a Comment